Selasa, 20 September 2016

4 LEVEL REZEKI


Add caption
*1. REZEKI LEVEL PERTAMA*
*"Tidak suatu binatangpun (termasuk manusia) yang bergerak di atas bumi ini yang tidak dijamin oleh Allah rezekinya."*
(QS. 11: 6)
Artinya Allah akan memberikan kesehatan,makan, minum untuk seluruh makhluk hidup di dunia ini. Ini adalah rezeki dasar yang terendah.


*2. REZEKI LEVEL KEDUA*
*"Tidaklah manusia mendapat apa-apa kecuali apa yang telah dikerjakannya"* (QS. 53: 39)
Allah akan memberikan rezeki sesuai dengan apa yang dikerjakannya. Jika ia bekerja dua jam, dapatlah hasil yang dua jam. Jika kerja lebih lama, lebih rajin, lebih berilmu, lebih sungguh-sungguh, ia akan mendapat lebih banyak. Tidak pandang dia itu beragama apapun..


*3. REZEKI LEVEL KETIGA*
*“... Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih."* (QS. 14: 7)
Inilah rezeki yang disayang Allah. Orang-orang yang pandai bersyukur akan dapat merasakan kasih sayang Allah & mendapat rezeki yang lebih banyak. Itulah Janji Allah! Orang yang pandai bersyukurlah yang dapat hidup bahagia, sejahtera & tentram. Usahanya akan sangat sukses, karena Allah tambahkan selalu.


*4. REZEKI LEVEL KE EMPAT*
*".... Barangsiapa yang bertaqwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar. Dan memberinya rezki dari arah yg tiada disangka-sangkanya. Dan barangsiapa yang bertawakkal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan) nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan (yang dikehendaki) Nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu.”*
(QS.Ath-Thalaq/65:2-3)

kira2 rezeki kita sudah sampai level mana ya ? 😀😀😀😀

Dimanapun level kita saat ini, Semoga Allah sampaikan kita ke LEVEL 4.
Aamiin.....

*_Barokallaahu fiikum_*

By. Inspirasi Muslimah
21 September 2016

Rabu, 22 Juni 2016

♡♡ INDAHNYA HIDUP ♡♡

Bismillahirrahmanirrahim...

♡♡ INDAHNYA HIDUP ♡♡

• Indahnya Hidup bukan seberapa banyak orang menyukai kita.
• Indahnya Hidup bukan seberapa banyak orang memuji kehebatan kita.
• Indahnya Hidup bukan pula seberapa banyak kita memiliki teman.
♡♡ Indahnya Hidup adaLah bagaimana kita dapat ikhlas berbagi dengan orang lain tanpa berpikir bahwa hal tersebut harus dapat menguntungkan bagi diri kita.
♡♡ Dan Indahnya hidup adaLah bagaimana kita dapat menyentuh hati orang lain dengan cara yang tak tergantikan sehingga kehadiran kita begitu bermakna bagi sesama.
♡♡ Menerima dari orang lain adalah sebuah Berkah.
♡♡ Memberi dan menolong orang lain dengan Ikhlas adalah sebuah Anugerah.
'Subhanallahi wabihamdihi, subhanallahil 'azhim....

MENJELANG 10 MALAM TERAKHIR RAMADHAN*


Sheikh Maher - Imam Masjidil Haram - memberikan beberapa tips menjelang 10 Ramadhan terakhir.

1. Sedekahkan kepada siapa saja setiap hari minimal Rp 1.000 dalam 10 malam terakhir ini sehingga apabila Lailatul Qadr jatuh pada 10 malam terakhir maka sama dengan engkau menyedekahkan sebanyak Rp 1.000 selama 84 tahun atau Rp 1.000 x 365 hari x 84 tahun.

2. Lakukanlah salat sunnat minimal 2 rakaat tiap malam sehingga bila Lailatul Qadr jatuh pada 10 malam terakhir maka sama dengan engkau shalat 2 rakaat selama 84 tahun atau 2 rakaat x 365 hari x 84 tahun.

3. Bacalah surat Al Ikhlas minimal 3 kali setiap malam hingga apabila Lailatul Qadr jatuh pada 10 malam terakhir maka sama dengan engkau mengkhatamkan Quran selama 84 tahun.

Mari perkuat dan meningkatkan semangat dan aktivitas ibadah dalam 10 malam terakhir ini. Karena kita tidak tau apakah tahun depan kita masih akan bertemu Ramadhan atau tidak.

Mohon bantu sebarkan pesan ini kepada semua ummat Islam menjelang 10 Ramadhan terakhir dimana kemungkinan besar Laylatul Qadr terjadi pada salah satu malamnya.

🌺🌺🌺

Indahnya berbagi.. 💐💐👍

SAVE ME ALLAH...

Bismillah....

Setelah sekian lama diri ini menghilang

ada rasa kerinduan untuk kembali mengukir jejak indah didalam blog yang memang selama ini pernah membuatku menjadi indah dekat denganNYA, sang pemilik jiwa.

Allahu Akbar...

kemana aku

Ya Rabb....semoga dalam indahnya nuzulul Qur'an ini ENGKAU beri kepadaku sebuah keindahan akan nikmatnya mengenalMU...aamiin Allahuma aamiin....